Hilangkan Komedo Putih dengan 7 Cara Ini

Hilangkan Komedo Putih dengan 7 Cara Ini

Penulis: Gladiola | Editor: Niahappy

Ditinjau oleh: dr. Putri Purnama Sari

Komedo sering kali timbul karena disebabkan oleh perubahan hormon, pori-pori tersumbat, atau iritasi pada kulit. Terdapat dua jenis komedo yakni komedo hitam dan komedo putih. Perbedaan antara komedo hitam dan komedo putih adalah komedo hitam merupakan komedo yang timbul akibat minyak pada kulit Anda terpapar sinar matahari kemudian teroksidasi.

Selain itu, komedo putih timbul akibat minyak yang terdapat pada kulit yang tertutup oleh lapisan kulit tipis sehingga mengendap di dalam pori-pori Anda dan menimbulkan benjolan putih yang terlihat dan tentunya mengganggu penampilan.

Beberapa hal yang perlu dihindari untuk mencegah timbulnya komedo putih adalah alkohol, karbohidrat yang berlebih, makanan berminyak, dan juga pengkonsumsian gula yang berlebihan. Mengkonsumsi gula yang berlebihan menyebabkan peningkatan kadar insulin yang pada gilirannya menyebabkan peningkatan kadar hormon Anda. Peningkatan hormon mengaktifkan kelenjar minyak sehingga menghasilkan lebih banyak minyak daripada yang diperlukan.

Hal tersebut tentunya menjadi penyebab terbentuknya komedo putih yang diakibatkan karena minyak yang berlebihan. Begitu pula dengan mengkonsumsi alkohol dan karbohidrat yang berlebihan. Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghilangkan komedo putih:

Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Komedo

1. Masker Homemade

Larutkan satu sendok makan soda kue ke dalam 250 ml dan oleskan langsung ke komedo putih yang terdapat pada wajah secara rutin seminggu sekali. Larutan alkali ini meresap ke dalam folikel sehingga melunakkan minyak dan kotoran yang tersumbat pada kulit wajah Anda. Cukup gunakan masker ini secara rutin seminggu sekali, karena jika sering digunakan maka wajah Anda akan sangat kering.

2. Madu

Madu mengandung senyawa antibakteri yang kuat. Teksturnya yang lengket dapat meresap serta membantu kulit untuk menutup pori-pori sehingga dapat mengontrol minyak pada kulit wajah yang dapat menimbulkan komedo. Gunakan madu dengan cara memanaskan satu sendok makan madu dalam microwave selama 15 detik atau sampai terasa hangat saat disentuh. Setelah kulit dibersihkan, madu yang dihangatkan dapat dioleskan langsung dan dibiarkan selama 15 menit. Penggunaan madu ini dapat dilakukan secara rutin setiap harinya.

3. Lemon

Lemon memiliki sifat asam yang berfungsi untuk mengeringkan kulit serta menyerap minyak berlebih. Selain itu, lemon juga mengandung senyawa antibakteri yang dapat membantu mengurangi peradangan. Penggunaan lemon untuk perawatan kulit dapat dilakukan dengan cara mengoleskan air lemon pada komedo dengan menggunakan kapas atau jari yang bersih. Diamkan selama 20 menit, kemudian di bilas menggunakan air. Lakukan secara rutin untuk menghilangkan komedo.

4. Benzoil peroksida

Benzoil peroksida merupakan kandungan antibakteri yang kuat sehingga dapat mengurangi peradangan dan juga dapat membantu mengeringkan minyak berlebih pada kulit. Benzoil peroksida merupakan kandungan yang dapat ditemukan pada sabun pembersih wajah dan tubuh, toner, krim, dan perawatan kulit lainnya. Namun, benzoil peroksida dapat menyebabkan kulit menjadi kering dan juga iritasi sehingga penggunaan benzoil peroksida ini harus dilakukan secara bertahap dari waktu ke waktu.

5. Tea Tree Oil

Tea tree oil dikenal sebagai salah satu bahan alami dengan antiinflamasi dan antimikroba yang dapat mengatasi masalah pada kulit yang berminyak dan juga komedo. Banyak pembersih wajah, pencuci, dan toner yang mengandung ekstrak tea tree oil. Ekstrak tea tree oil merupakan bahan alami sehingga aman dan dapat dapat diterapkan langsung pada komedo putih pada kulit dengan menggunakan jari bersih atau kapas.

6. Vitamin A

Vitamin A dapat membantu mencegah pertumbuhan komedo dan jerawat pada kulit, meningkatkan pertumbuhan kulit, mengurangi peradangan, dan merupakan antioksidan yang kuat. Banyak krim dan pencuci wajah mengandung vitamin A. Anda juga dapat memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung vitamin A seperti labu, ubi, mangga, plum, dan hati ayam.

Baca Juga: Cara Mengatasi Permasalahan Pori Besar pada Wajah

Sumber

Cosmopolitan. (2019). 9 Whitehead Treatments For Your Most Annoying Breakouts. www.cosmopolitan.com
Insider. (2018). You Should Never Squeeze Whiteheads, Here’s What To Do Instead. www.insider.com
Medical News Today. (2017). Ten Home Remedies To Get Rid Of Whiteheads. www.medicalnewstoday.com
My Awesome Beauty. (2019). How To Get Rid Of Whiteheads Fast And Safely. www.myawesomebeauty.com
Women’s Health. (2018). The Best Way To Get Rid Of That Huge Whitehead On Your Face. www.womenshealthmag.com